Wednesday, December 4, 2013

Rapuh


Tuhan....
Tolong hapus perasaan ini...
Karena ini terus menghantuiku
Tentangnya yang terus hadir dalam kepalaku, dalam hatiku...
Tak ada hari tanpa ku lewatkan memikirkannya
Rasa pahit terasa setiap kali ia dengan yg lain

Tuhan....
Tolong hapus perasaan ini...
Aku sudah tidak bisa lagi memilikinya

Tuhan...
Jangan biarkan aku berandai-andai lagi
Yang aku miliki saat ini sudah melebihi segalanya
Jangan biarkan aku menjadi manusia tanpa rasa syukur

Tuhan....
Buatlah ia melukai hatiku
Buatlah ia membangkitkan amarahku
Sehingga aku tak lagi ingin memilikinya walau hanya dalam pikiran...

Tuhan...
Bantu aku melupakannya, membencinya
Sehingga aku tak ingin lagi mengenalnya

No comments:

Post a Comment